×
Pembekalan Mahasiswa Jelang Wisuda Semester 116  Universitas Negeri Jakarta

Pembekalan Mahasiswa Jelang Wisuda Semester 116

Universitas Negeri Jakarta

 

Divisi Pusat Karier UPT BLK UNJ berkolaborasi dengan beberapa mitra menyelenggarakan rangkaian kegiatan Pembekalan Mahasiswa Jelang Wisuda Semester 116 UNJ. Rangkaian kegiatan ini dimulai dari 27 September sampai dengan 10 Oktober 2022. Terdapat beberapa mitra perusahaan yang ikut berkolaborasi dalam kegiatan ini yaitu Edulab, Hakka, Qubisa dan Jobstreet. Pada Pembekalan Mahasiswa Jelang Wisuda kali ini terbagi menjadi empat kegiatan dimana terdapat dua Fakultas yang menjadi peserta disetiap acaranya. Pembagian ini dilakukan agar semua calon wisudawan disetiap Fakultas mendapatkan kesempatan yang sama untuk mendapatkan materi pembekalan.

Pada Hari Selasa tanggal 27 September tahun 2022 Kegiatan Pembekalan Mahasiswa dibuka oleh mitra Edulab yang membahas tentang peluang berkarier di dunia pendidikan. Kegiatan ini dilaksanakan di Aula Bung Hatta lantai 2, Gedung Pascasarjana UNJ secara luring untuk pertama kalinya setelah dua tahun sebelumnya dilaksanakan secara daring. Kegiatan ini dihadiri oleh Wakil Rektor Bidang Kemahsiswaan dan Alumni UNJ, Dr. Abdul Sukur, S.Pd., M.Si. yang sekaligus memberikan sambutan dan membuka acara, Kepala Divisi Pusat Karier UPT LBK UNJ, Vania Zulfa, M.Pd., Wakil Dekan III Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP),  Dr. R.A. Murti Kusuma W,S.IP.,M.Si., dan Wakil Dekan III Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA), Dr. Diana Vivanti Sigit, M.Si. Selain itu tentunya kegiatan ini dihadiri oleh 186 calon wisudawan dari FIP dan FMIPA dari berbagai Program Studi. Narasumber yang membawakan materi pada kegiatan kali ini adalah Dwi Putri Ayuningtyas, S.Si.,  Head of People Division dan Sandi Rudiansah, S.Pd., M.B.A, Staf Khusus SDM Edu Grup. Kegiatan ini dipandu oleh perwakilan DUTA UNJ selaku MC acara. Selain kegiatan pada tanggal 27 September terdapat tiga acara pembekalan calon wisudawan untuk fakultas lainnya yang tentunya sangat seru dan bermanfaat bersama pembicara dari mitra-mitra lainnya.

Dalam menyelenggarakan rangkaian kegiatan Pembekalan Mahasiswa Jelang Wisuda Semester 116 Divisi Pusat Karier UPT LBK memiliki beberapa tujuan yang hendak dicapai. Pertama, untuk mempersiapkan calon wisudawan UNJ agar mampu mencapai karier impian mereka dikehidupan pasca kampus baik yang ingin bekerja, berwirausaha ataupun melanjutkan studi. Kedua, melalui pemaparan materi yang disampaikan oleh narasumber yang sebagian besar merupakan praktisi diharapkan dapat menjadi tambahan wawasan berupa penguatan soft-skill dan hard-skill yang berguna untuk dapat bersaing secara nasional maupun internasional. Selain itu Divisi Pusat Karier juga mengupayakan agar para calon wisudawan UNJ dapat langsung terserap ke dunia kerja kurang dari enam bulan setelah mereka lulus sesuai dengan target Indikator Kinerja Utama (IKU) 1.

Rangkaian kegiatan Pembekalan Mahasiswa Jelang Wisuda Semester 116 UNJ mendapatkan antusiamse yang sangat tinggi dari para calon wisudawan UNJ. Total peserta yang mendaftar pada acara ini berjumlah 1329 mahasiswa dimana secara keseluruhan ada sekitar 700 lebih mahasiswa yang hadir secara langsung ke Aula Bung Hatta.

Setelah terselenggaranya rangkaian kegiatan Pembekalan Mahasiswa Jelang Wisuda Semester 116 UNJ diharapkan dapat memberikan manfaat bagi para calon wisudawan UNJ sebagai bekal dan meningkatkan motivasi serta kepercayaan diri untuk menghadapi kehidupan pasca kampus. Selain itu Divisi Pusat Karier juga mempersiapkan kegiatan Job Fair yang akan diselenggarakan setalahnya agar banyak dari para calon wisudawan UNJ yang langsung terserap ke dunia kerja setelah mereka lulus.